Rabu, 27 Agustus 2014

Koneksi Lambat KBps atau kbps mempercepat koneksi IM2

KBps dan kbps adalah 2 hal yang "SANGAT" berbeda akan tetapi sangat sulit dibedakan dalam "PENGUCAPAN" dan sering menimbulkan salah pengertian. dua hal tersebut adalah satu B besar satunya lagi b kecil. akan tetapi lebih tepatnya KBps adalah KiloByte per second sedangkan kbps adalah kilobit per second. Penyedia layanan internet menyebutkan kecepatan akses mereka dengan kbps sedangkan kecepatan download yang tertera di komputer biasanya adalah KBps. Hal ini sering menimbulkan pertanyaan “katanya 256 kbps kok dapatnya waktu download cuman 32 KBps ?

kalau dijabarkan maka 1 Byte = 8 bit artinya bila berlangganan 1 Mbps Dedicated dan dapatnya adalah 128 kBps x 8 = 1024 Kbps / 1 Mbps

256 kbps maka 256/8= 32 kBps

384 kbps maka 256/8= 48 kBps



begitu juga sebaliknya untuk mengetahui berapa bandwidth yang didapat dari provider dengan melihat satuan yang didapat dari download misal :

15kBps maaka kecepatan yang di dapat dari provider adalah 15X8=120kbps

20kBps maaka kecepatan yang di dapat dari provider adalah 20X8=160kbps
akan tetapi hal tersebut tidak bisa menjadi acuan 100%, karena biasanya pada saat download kita juga melakukan browsing atau bahkan melakukan download file yang lain


Tidak ada komentar:

Posting Komentar